Badan Eksekutif Mahasiswa

Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Multimedia Nusantara (BEM UMN) merupakan organisasi resmi kemahasiswaan tingkat universitas sebagai lembaga eksekutif tertinggi, didirikan pada 17 November 2008. BEM UMN Gen 10 membawa tagline “DEDICATE TO CREATE” yang bertujuan untuk mengajak para mahasiswa khususnya anggota BEM sendiri untuk mampu berdedikasi lebih dalam menciptakan dampak terutama dalam segi soft skills bagi perkembangan mahasiswa

Selengkapnya mengenai BEM

Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Multimedia Nusantara (BEM UMN) merupakan organisasi resmi kemahasiswaan tingkat universitas dengan kedudukan sebagai lembaga eksekutif tertinggi. Berdiri sejak 17 November 2008, BEM UMN telah berjalan dari Generasi 0 hingga Generasi XI. BEM UMN Gen XI mengusung "SATU TUJUAN" yang mengacu kepada anggota BEM UMN serta posisi BEM UMN sebagai lembaga yang menaungi Himpunan Mahasiswa Fakultas/Jurusan, Unit Kegiatan Mahasiswa dan LSO di UMN, dimana penyelenggaraan aktivitasnya membutuhkan keselarasan tujuan. Adapun Kegiatan Mahasiswa di bawah naungan BEM UMN adalah Orientasi Mahasiswa Baru, Malam Ekspresi Mahasiswa, Mr. & Ms. UMN, Starlight, UMN Earth Caring Operation, dan UMN Festival. Ruang BEM UMN berada di C511.


PROGRAM KERJA

Rapat Kerja, Temu Organisasi, Student Association Awards, Forum Koordinasi BEM, Serah Tahunan UKM, BEM Muda

VISI

Menyelenggarakan kolaborasi organisasi yang optimal dengan mewujudkan BEM UMN yang berdampak dengan nilai proaktif dan selaras.


MISI

1. Mengoptimalkan relasi dengan pihak internal UMN dan eksternal.


2. Menekankan informasi serta praktik peran dan fungsi BEM pada organisasi naungan BEM.



Beraspirasi Bersama Badan Eksekutif Mahasiswa

Informasi terkait pendaftaran dilakukan dengan menghubungi kontak organisasi terkait atau datang saat pekan ekspresi Maxima.