Tentang ACES
ACES (Association of Computer Engineering Students) adalah himpunan mahasiswa Teknik Komputer UMN, dibentuk pada tanggal 8 Desember 2007. Sekarang ACES dipimpin oleh Gen 10 dengan tagline "We are not just part of the system, we create it!". Tugas dan Kewajiban ACES adalah melayani dan membantu kendala-kendala yang dimiliki oleh anggota-anggota ACES. Sebelum berubah nama menjadi ACES pada gen 9, nama ACES sebelumnya adalah Himasikom (Himpunan Mahasiswa Sistem Komputer), alasan Himasikom berubah nama adalah program studi kami juga mengalami perubahan nama dari Sistem Komputer mejadi Teknik Komputer. ACES juga mengadakan beberapa proker, seperti Company Visit, Konten Prodi, dan ACES Finding Knowledge yang diharapkan bisa membantu memberikan gambaran mengenai kehidupan perkuliahan di prodi Teknik Komputer.
Program Kerja
Perkenalan Prodi, Inagurasi, Workshop + Lomba, Conference Talk, ACES LEAGUE, ACES DAY, Bincang Seru Bersama ACES, Ngobrol Bareng Angkatan Bawah, Konten Informatif.
Visi
Menjadikan ACES ( Association of Computer Engineering Students ) sebagai lembaga himpunan yang aktif dan responsif bagi seluruh anggotanya guna mengembangkan kemampuan kognitif serta mampu mengaplikasikan bidang yang ditekuni.
Misi
Membangun kerja sama dan menjaga hubungan baik dalam internal maupun eksternal ACES.
Menjadi wadah kegiatan untuk mengembangkan minat, bakat, dan penyalur aspirasi mahasiswa teknik komputer agar tercapainya mahasiswa teknik komputer yang aktif, bersatu dalam solidaritas, totalitas di bidangnya, dan bangga akan identitas ACES.